Coleus, Plectranthus scutellarioides, Koleksi Tanaman Berdaun Indah dan Unik

Coleus atau Miana



Informasi Umum Tanaman

Saat berkunjung ke rumah Ibu Mertua, beliau memiliki hobby memelihara tanaman hias daun kelompok Coleus.

Diantara teman teman pasti mengenal Coleus, tanaman hias daun yang berwarna warni dan cocok untuk menghiasi halaman rumah, baik ditanam di pot maupun ditanam di taman alias di tanah.
 
Tanaman Coleus dibudidayakan sebagai tanaman hias, khususnya hias daun karena bunga tanamannya tidak seindah dan sespesial daunnya. 

Ada beberapa coleus yang dikoleksi oleh Ibu, dan semuanya sangat menarik. 
terutama Coleus scutellarioides (syns. Coleus blumei, Plectranthus scutellarioides), yang populer sebagai tanaman kebun karena dedaunannya yang berwarna cerah. 

Tanaman colues lebih menyukai sinar matahari yang cerah, tetapi tidak langsung. Jika sinar matahari langsung menyentuh daun tanaman, warnanya menjadi kurang cerah. Di luar tanaman ini membutuhkan sedikit naungan  atau senang dengan sinar matahari pagi yang paling ringan.

Semakin ternaungi, daunnya akan semakin tebal dan warnanyaada yang cerah dan ada yang pudar.  Ada beberapa Coleus yang saat dinaungi sekitar 50 -60%, warnanya semakin terang dan menyala.

Saya di blog ini akan lebih banyak menampilkan foto foto dibandingkan dengan blog www.planterandforaster.com yang lebih banyak membahas detail tanaman. 

Coleus secara umum Tanaman

Nama Populer - Pop name    :  Coleus, Miana, iler
Nama Latin - Latin Name     :  Plectranthus scutellarioides
Family                         :  Lamiaceae
Origin - Daerah Asal                 :  Hampir ada di seluruh dunia 
Letak Landscape                        :  Pot gantung, pot taman, tanaman pengisi taman
Tipe Tanaman Hias                   Tanaman hias daun
Propagasi perbanyakan         : Stek dan biji 
Media Tanam                     : Tanah Kebun 
Perlakuan khusus                     : Pemupukan 

Miana, iler atau Coleus atropurpureus atau Plectranthus scutellarioides adalah tanaman semak dengan tinggi dapat mencapai 1,5 m. 

Daunnya berkhasiat sebagai obat wasir, obat bisul, obat demam nifas, obat radang telinga dan obat haid tidak teratur. Tanaman ini memiliki nama lain, yaitu Sigresing (Batak), Adong-adong (Palembang), Jawek Kotok (Sunda), Iler (Jawa Tengah), Ati-ati (Bugis) , Bulunangko (Toraja) dan Serewung (Minahasa)

Ciri dan Identifikasi Tanaman 

Sekilas Info  mengenai identitas miana atau coleus. Termasuk tanaman semusim berbatang lunak dengan bentuk percabangan monopodial. Daunnya merupakan daun tunggal berbentuk bulat telur. Ujung daun meruncing dengan tepian rata dan pangkal yang tumpul. Pertulangannya menyirip dengan panjang 7-11 cm, lebar 5-7 cm, panjang tangkai ± 3 cm dan berwarna ungu.

Bunga Iler merupakan bunga majemuk berbentuk tandan di ujung batang. Kelopaknya berbentuk corong berwarna hijau muda. Mahkota bunga berbentuk bibir berwarna ungu keputih-putihan. Memiliki dua benang sari berwarna putih dan putik kecil yang berwarna ungu.

Buah Iler yang masih muda berwarna hijau dan berubah coklat pada saat matang atau tua. Bentuknya kotak dan bulat dan mengandung biji kecil, pipih, mengkilat serta berwarna hitam.

Tanaman berakar tunggang dengan warna kuning keputih-putihan.

Beberapa Coleus tanaman Ibu yang warna daunnya sangat indah dan berbentuk yang juga beraneka ragam.

Yang Pertama koleksi yang saya potret landscape, daun colues nampak sangat indah






















Berikutnya, Coleus yang saya foto Portrait, sama indahnya. 


















Klasifikasi Tanaman 

Divisi        : Tracheophyta 
Class         : Asterids
Order        : Lamiales
Family       : Lamiaceae
Genus       : Solenostemon - Plectranthus
Species     : Plectranthus scutellarioides

Sinonim : Solenostemon scutellarioides

Genus Coleus pertama kali dideskripsikan oleh João de Loureiro pada tahun 1790. Dengan menggunakan karakter morfologis sebagai panduan, genus Coleus dibedakan dari Plectranthus (pertama kali dijelaskan oleh Charles L'Héritier pada tahun 1788)

Habitus Tanaman

Ciri Ciri dan Identifikasi 
Tinggi Tanaman   : 30 cm - 150 cm
Diameter Tajuk    : 20  cm - 100 cm 
Tanaman Herba : batang menggandung air

Batang Tanaman

Tampilan Visual batang bulat dan persegi mengandung air. 

Daun Tanaman

Daun tanaman menjadi hiasan yang paling disukai, dan berikut Koleksi Tanaman yang dimiliki oleh Ibu Mertua yang rajin merawat Sang Coleus.









Bunga Tanaman

Bunga tanaman tidak menjadi perhatian karena kurang menarik.

Buah Tanaman

Belum terdokumentasi

Kesesuaian dan Adaptasi

Ketinggian tempat altitude       : 1 - 2000 m dpl
Kesesuaian suhu                     : 12 - 34 derajat celcius
Kesesuaian tanah                    : Tanah gembur dan subur
Kesesuaian curah hujan           : Sedang hingga tinggi
Kesesuaian cahaya                  : Semi Shade, Full Sun
Pertumbuhan Tanaman            : cepat
Kebutuhan Air                         : Moderat hingga banyak
Kebutuhan Perawatan              : Minim


Cara Perbanyakan Tanaman 

Perbanyakan tanaman dengan biji, Stek

Manfaat Tanaman

  • Manfaat Tanaman  sebagai tanaman hias daun. 
  • Daunnya berkhasiat sebagai obat wasir, obat bisul, obat demam nifas, obat radang telinga dan obat haid tidak teratur.
Baca juga :

Pemotretan 

Lokasi pemotretan di YTaman Narogong Indah, Bekasi, Jawa Barat
Detail :
Camera maker : Nikon Corporation
Camera model : Nikon D 5200
F Stop : f/4.5
Exposure time : 1/250 sec.
ISO Speed : ISO 800
Focal lengh : 150 mm
Lens : 
Sigma 70-300mm f/4-5.6 DG Macro
Kamus Identifikasi tumbuhan dan tanaman serta Sumber Informasi untuk Pengenalan Tumbuhan dan Tanaman 
Planter and Forester


Subscribe to receive free email updates:

4 Responses to "Coleus, Plectranthus scutellarioides, Koleksi Tanaman Berdaun Indah dan Unik"

  1. Di daerah kami namanya bunga batik. Pak Eko. Pernah populer tahun 2005- 2009. terima kasih telah berbagi.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih untuk tambahan perbendaharaan nama Coleus Bu Nur. nanti saya sambahkan sebagai nama daerah untuk nama Batik di tanaman hias daun ini. Salam sehat Bu.

      Delete
  2. Replies
    1. Terima kasih Pak. salah satu tanaman hias daun yang sangat beraneka ragam baik warna maupun bentuk daunnya.

      Delete

Terima kasih atas kunjungan teman teman, semoga artikel bermanfaat dan silahkan tinggalkan pesan, kesan ataupun komentar.

Popular Posts