Pengalaman Sensasi Berkunjung dan Naik Ke Menara Kuala Lumpur atau KL Tower Malaysia
Menara Kuala Lumpur, KL TOWER
Daftar Isi
Informasi Tentang Menara Kuala Lumpur
Kali ini saya akan berbagi pengalaman saat menaiki Menara Kuala Lumpur atau KL Tower yang ada di Kuala Lumpur Malaysia.Bersama Ibu Permaisuri dan pasukannya, kami memang sengaja ini mencoba menaiki Menara Kuala Lumpur alias KL Tower.
KL Tower atau Menara Kuala Lumpur diantara Menara lain di Dunia |
Menara Kuala Lumpur atau di Malaysia sering juga disebut sebagai KL Tower adalah sebuah menara komunikasi yang terletak di Kuala Lumpur, Malaysia.
Pembangunannya selesai pada 1 Maret 1995. Dilengkapi dengan antena yang meningkatkan ketinggiannya menjadi 421 meter atau sekitar 1.381 kaki dan merupakan menara berdiri bebas tertinggi ke-7 di dunia.
Secara lebih detail akan saya sampaikan di perbandingan Tower KL dengan tower lainnya.
Lokasi Kuala Lumpur Tower
Lokasi Menara Kuala Lumpur atau KL Tower ada di Kuala Lumpur Malaysia adalah di Alamat: No. 2 Jalan Punchak Off, Jalan P. Ramlee, 50250 Kuala Lumpur, Malaysia
KL Tower |
Nah, jangan lupa berfoto di Dinding Marmer KL Tower yang legendaris dan merupakan rower tertinggi seasia tenggara.
Rute Perjalanan Menuju KL Tower
Pastinya rute perjalanan di mulai dari Kota Jakarta menuju Kuala Lumpur dulu,
Perjalanan dari Jakarta hingga mendarat di Sepang, Kuala Lumpur |
Setelah sampai di Malaysia terbayang sudah Kuala Lumpur Tower yang malam sebelumnya kami foto, dengan kerlap kerlip lampu beerwarna biru.
KL Tower yang dituju sesuai rute jalan kaki melintas Pedestrian Kuala Lumpur |
Menara KL Tower seperti di foto yang akan kami tuju. Ya, memang terlihat dari tempat kami menginap di Jalan Hang Lekiu.
Bersama Permaisuri menikmati suasana pagi yang lengang di Kuala Lumpur |
Lalu lintas yang lengang di jalanan Kuala Lumpur, Malaysia |
Lalu lintas cukup lengang dan sangat nyaman buat kami yang memang menyukai udara bersih. Berdua bergandengan tangan, melintas trotoar dengan jalur jalur pedestrian yang lega, terawat dan nyaris tidak ada sampah kecuali sisa sisa daun yang memang dengan mudah terdegradasi.
Tidak banyak aktifitas warga Kuala Lumpur saat kami melintas jalanan |
Perhatikan Zebra Cross di belakang saya yang lengang dan saat menyeberang, semua mobil akan tertib berhenti dengan teratur. Mirip dengan di jalan Sudirman Jakarta ya.
Perhatikan foto di atas. Jangan melihat ke bawah ya, karena saya cuma berbekal sendal jepit saat berwisata ke Kuala Lumpur. Tampak Plang Kuala Lumpur Tower yang berlatang belakang putih dengan tulisan biru sudah terlihat. Padahal saya belum berkeringat lho. Artinya memang jalanan sangat nyaman an sejuk.
Sekitar 45 menit, kami pun sampai di KL Tower. Menyempatkan diri berpose di tulisan Welcome to KL Tower, The Tallest Tower in South East Asia.
Bagi teman teman yang ingin ke KL Tower dan lokasinya agak jauh dari jalan Puncak, dan merupakan jalan bercabang dari Jalan P. Ramlee. Meski tidak terlalu dekat, stasiun rapid transit terdekat adalah stasiun Monorel Bukit Nanas dan stasiun LRT Dang Wangi.
Menara ini juga memiliki parkir luar ruangan untuk mobil dan bus (tarif parkir menara KL
Tiket KL Tower
Sesampai di gerbang KL Tower, kami memasuki jalanan sekitar 67 meter dan langsung memasuki gedung untuk pembelian tiket naik ke Sky Deck.Saat itu harga tiket adalah 94 RM atau 94 ringgit Malaysia atau sekitar Rp. 320.000 per orang saat itu.
Akhirnya, saya bisa menaiki Tower kebanggan orang Malaysia. Tidak hanya orang Malaysia yang berlibur ke Jakarta menikamti Monaa dan Kota Tua, saya pun berkesempatan ke sana.
Sejarah KL Tower
Berikut informasi singkat mengenai Menara Kuala Lumpur atau KL Tower.- Lokasi Kuala Lumpur, Malaysia
- Koordinat 3°9′10″N 101°42′12″EKoordinat: 3°9′10″N 101°42′12″E
- Peletakan batu pertama pada , 1 Oktober 1991
- Mulai dibangun pada , 4 Oktober 1991
- Selesai Pembangunan pada, 13 September 1994
- Pembukaan area Tower pada, 23 Juli 1996
- Diresmikan pada, 1 Oktober 1996
Tinggi detail bangunan area KL Tower
- Ujung Menara antena 421 m (1381 ft)
- Atap Menara 335 meter (1099 ft)
Informasi teknis
- Jumlah lantai KL Tower 13
- Luas lantai 7700 m2 (82882 sq ft)
- Jumlah Lift 4
Desain dan konstruksi oleh Arsitek dari Kumpulan Senireka Sdn. Bhd.
Alamat KL Tower : No. 2 Jalan Punchak Off, Jalan P. Ramlee, 50250 Kuala Lumpur, Malaysia
Berikut Sejarah pembangunan Menara Kuala Lumpur, yang menjadi kebanggaan Malaysia
Jadi menara dengan spesifikasi tinggi no 7 dari menara yang ada di dunia ini dimulai pembangunan Menara Kuala Lumpur pada 4 Oktober 1991 dan menurut pemerintah Malaysia dibagi menjadi 3 tahap.
- Tahap pertama adalah pelebaran Jalan Punchak dan ekskavasi sampai 15 Agustus 1992.
- Tahap kedua adalah pembangunan fondasi dan basement yang dimulai pada 6 Juli 1992 dan selesai pada 15 April 1993.
- Tahap ketiga dimulai pada 1 Mei 1993, untuk membangun struktur utamanya, yaitu menara dan bangunan untuk turis. Bangunan tersebut dirancang dan didekorasi dengan dekorasi yang mencerminkan budaya Islam di Malaysia salah satunya adalah kubah di lobi yang terbuat dari kaca yang ditata sedemikian rupa sehingga tampak seperti berlian dalam bentuk Muqarnas oleh perajin Iran dari Isfahan.
Selanjutnya pada pada tanggal 13 September 1994, Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad yang melakukan Topping-Up Ceremony dimana antena dipasang dan menara tersebut mencapai ketinggian 421-meter.
Berturut turut pekerjaan renovasi dan dijadikannya Kuala Lumpur Tower sebagai destinasi wisata.
- Pada 23 Juli 1996, Menara ini yang diperlengkap dengan renovasi.
- Pada 24 Agustus 1996, Menara ini dibuka untuk umum.
- Pada 1 Oktober 1996 sekitar pada pukul 20:30 Waktu Standar Malaysia, Menara ini diresmikan oleh Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad dan melalukan Grand Launching, Officially Inaugurated atau Opening Ceremony.
Kuala Lumpur Tower, anggota dari World Federation of Great Towers, digunakan oleh beberapa organisasi untuk berbagai tujuan penyiaran. Awalnya hanya ditujukan untuk siaran televisi, antena radio disertakan selama konstruksi. Menara ini sekarang menyiarkan stasiun televisi terestrial free-to-air yang menggunakan antena menara.
Untuk teman teman ketahui, Menara KL adalah menara telekomunikasi tertinggi ketujuh di dunia (setelah Tokyo Skytree di Jepang, Menara Canton di Cina, Menara CN di Kanada, Menara Ostankino di Rusia, Menara Oriental Pearl di Cina, dan Menara Milad di Iran) .
Menara ini oleh pemerintah Malaysia dibangun untuk meningkatkan kualitas layanan telekomunikasi dan kejelasan penyiaran, KL Tower adalah simbol Kuala Lumpur.
Jadi memang sengaja dibangun seperti menara tower TVRI Indonesia, tetapi yang di Jakarta tidak setinggi di Malaysia.
Beberapa bagian yang unik dan perlu diketahui teman teman sesuai informasi Menara Kuala Lumpur adalah struktur bangunan Kuala Lum;ur Tower dibagi menjadi lima bagian dasar:
- Pondasi dasar atau Basis pondasi atau The foundation base menampung tiga lantai basement untuk tujuan keselamatan, penyimpanan dan pekerjaan pemeliharaan.
- Bangunan wisata atau The touristic building yang memiliki kantor administrasi, toko suvenir, dan mal pejalan kaki sepanjang 146 meter dengan kolam bertingkat.
- Poros menara alias The tower shaft terdiri dari 22 tingkat dengan empat lift dan tangga dengan total 2.058 langkah.
- Bagian Tower Menara atau Puncak Menara memegang platform observasi publik seluas 276 m2 dan restoran berputar, serta stasiun telekomunikasi dan penyiaran.
- Tiang antena memahkotai menara dan digunakan untuk transmisi telekomunikasi dan penyiaran.
Saat ini, KL Tower dikelola oleh Menara Kuala Lumpur Sdn. Bhd., anak perusahaan yang sepenuhnya dimiliki oleh Telekom Malaysia Group
Fasilitas yang bisa dinikmati di KL Tower adalah :
- Tower experience
- Observation Deck
- Sky Deck
- Sky Box
- Tower Facade Lighting
- Jelutong Tree
- Tower Attraction Mini Zoo
- Upside Down House
- Blue Coral Aquarium
- KL Forest Eco Park
- Dining
- Atmsosphere 360
- Moghul Mahal Restaurant
- Santinoz Pizza
- Sky Cafe
Sangat lengkap memang dan sangat menarik.
Beberapa tempat tidak bisa saya kunjungi semuanya, tetapi paling tidak sudah berkunjung ke Kuala Lumpur Tower atau KL Tower.
Pohon Belitung yang Melegenda
Di dekat KL Tower ada 1 pohon yang menjulang tinggi dan menjadi spot yang dibanggakan di Kawasan Menara Kuala Lumpur ini.Pohon Jelutong atau Jelutong Tree, Dyera Costulata. Pohon Jelutung yang langka ini berumur lebih dari 100 tahun |
Pohon Jelutong atau Jelutong Tree, Dyera Costulata. Pohon Jelutung yang langka ini berumur lebih dari 100 tahun. Untuk melestarikannya posisi Menara digeser untuk menghindari pohon, dan serangkaian tiang pancang dipasang sebagai dinding penahan selama periode penggalian pondasi untuk mencegah pohon dari tumbang.
Pohon Jelutong atau Jelutong Tree, Dyera Costulata. Pohon Jelutung yang langka ini berumur lebih dari 100 tahun |
Konservasi pohon dengan metode perencanaan dan konstruksi yang tanggap, yang menghabiskan total biaya RM430,000.00 memungkinkan kelangkaan alam ini untuk dinikmati oleh generasi mendatang. - Tanggal 1996.
Pohon Jelutong atau Jelutong Tree, Dyera Costulata. Pohon Jelutung yang langka ini berumur lebih dari 100 tahun |
Semoga Pohon Jelutung Warisan alam ini lestari dan menemani tegaknya Sang KL Tower.
Naik Lift Menuju Open Deck
Wisatawan mengunjungi KL Tower untuk melihat pemandangan secara berkeliling kota hingga 360 derajat alias hampir seluruh kota kuala lumpur saya foto dari open deck ini.Naik menuju puncak atau open deck lift hanya membutuhkan waktu 54 detik untuk naik ke dek observasi dan membutuhkan waktu 52 detik untuk turun.
Memang lift yang sangat cepat dan tidak terasa. Tahu tahu saya sudah diatas puncak.
Lift menuju Open Deck KL Tower, Sila berdiri di belakang garisan |
Kita, maksudnya Indonesia dan Malaysia adalah sama sama melayu, tapi bahasa memang berbeda, sedikit tapi banyak.
Contohnya tulisan di Lift, Sila Berdiri di Belakang Garis Merah, atau da;am bahasa inggrisnya Please Stand Behind the Red Line, lha kalau Indonesia, Jangan Melewati Garis Merah. Lha Malaysia malah dipersilahkan bukannya di larang......
Biasanya orang Indonesia, semakin dilarang akan semakin dilanggar, tapi kalau dipersilahkan malah takut ya.
Cocok juga untuk orang Indonesia alias Indon kalau di Malaysia. Benar benar kebangeten si Malay.
Pemandangan Kota Kuala Lumpur dari KL Tower
Setelah naik lift sekitar 1 menit dan didampingi oleh pemandu, kami pun sampai di Sky Deck.
Sky Deck adalah daya tarik wisata utama di KL Tower. Terletak 300 meter di atas permukaan tanah, menawarkan pemandangan cakrawala Kota Kuala Lumpur siang dan malam yang spektakuler.
Nah, kali ini saya sudah sampai di Sky Deck sekitar pukul 10 pagi. Suasana yang nyaman untuk menikmati indahnya Kota Kuala Lumpur dari ketinggian.
Berikut Dokumentasi Kota Kuala Lumpur
Pemandangan Kota Kuala Lumpur dari Open Deck KL Tower |
Pemandangan Kota Kuala Lumpur dari Open Deck KL Tower |
Pemandangan Kota Kuala Lumpur dari Open Deck KL Tower |
Pemandangan Kota Kuala Lumpur dari Open Deck KL Tower |
Pemandangan Kota Kuala Lumpur dari Open Deck KL Tower |
Pemandangan Kota Kuala Lumpur dari Open Deck KL Tower |
Pemandangan Kota Kuala Lumpur dari Open Deck KL Tower |
Pemandangan Kota Kuala Lumpur dari Open Deck KL Tower |
Pemandangan Kota Kuala Lumpur dari Open Deck KL Tower |
Kami yang memfoto pun berfoto di deck juga, ya supaya kami ada bukti sudah pernah menaiki KL Tower ini. Mejeng lah boso jowone..
Mejeng sambil melihat Pemandangan Kota Kuala Lumpur dari Open Deck KL Tower |
Hasil mejeng di Open Deck KL Tower adalah bisa memegang puncaknya Petronas Tower. ha..ha..ha..
Ujung Menara Petronas dari dari Open Deck KL Tower |
Ada juga Sky Box, berupa kotak kaca yang menyajikan sensasi seperti berpijak di udara alias di lantai kaca. Seru dech yang ini.
Meneropong Kota Kuala Lumpur dari KL Tower
Berikutnya kami pun memasuki ruangan yang mirip museum dan dilengkapi dengan teropong.
Fasilitas Teropong atau Binocular untuk meliihat Kota Kuala Lumpur dari dekat- Seolah olah dari ruangan Teropong KL Tower |
Ibu Permasiuri mencoba Fasilitas Teropong atau Binocular untuk melihat Kota Kuala Lumpur dari dekat- Seolah olah dari ruangan Teropong KL Tower |
Kota Kuala Lumpur dari dekat- Seolah olah, dari ruangan Teropong KL Tower |
Saya mencoba Fasilitas Teropong atau Binocular untuk melihat Kota Kuala Lumpur dari dapat melihat hingga taman taman yang jauh. dari ruangan Teropong KL Tower |
Perbandingan KL Tower dengan Tower dari Belahan Dunia lain
Berikutnya ada satu ruangan yang menampilkan perbandingan Menara Kuala Lumlpur dibandingkan dengan Menara Menara lain di belahan dunia lain atau yang ada di negara lain.Perbandingan tinggi Tower di seluruh dunia dibandingan KL Tower |
Berikut urutan Ketinggian tower yang ada di seluruh dunia (TVRI tidak termasuk), ada 16 Menara yang tercatat menjulang tinggi membelah angkasa.
- 634 meter, Tokyo Sky Tree, Tokyo Japan
- 600 meter, Canton Tower, Guangzhou, China
- 553.3 meter, CN Tower, Toronto, Canada
- 540 meter, Ostankino Tower, Moscow, Russia
- 468 meter, Oriental Pearl Tower, Shanghai, China
- 435 meter, Milad Tower, Teheran, Iran
- 421 meter, Menara Kuala Lumpur, Kuala Lumpur, Malaysia
- 415.2 meter, Tianjin TV Tower, Tianjin, China
- 405 meter, Central Radio & TV Tower, Beijing, China
- 385 meter, Kiev TV Tower, Kiev, Ukraine
- 375 meter, Tashkent Tower, Tashkent, Uzbekistan
- 372 meter, Liberation Tower, Kuwait City, Kuwait
- 371 meter, Alma - Ata Tower, Almaty, Kazakhstan
- 368 meter, Riga TV Tower, Riga, Latvia
- 368 meter, Fernsehtum Tower, Berlin, Germany
- 165.5 meter, Menara Alor Star, Kedah, Malaysia
634 meter, Tokyo Sky Tree, Tokyo Japan |
600 meter, Canton Tower, Guangzhou, China |
553.3 meter, CN Tower, Toronto, Canada |
540 meter, Ostankino Tower, Moscow, Russia |
468 meter, Oriental Pearl Tower, Shanghai, China |
435 meter, Milad Tower, Teheran, Iran |
421 meter, Menara Kuala Lumpur, Kuala Lumpur, Malaysia |
415.2 meter, Tianjin TV Tower, Tianjin, China |
405 meter, Central Radio & TV Tower, Beijing, China |
385 meter, Kiev TV Tower, Kiev, Ukraine |
375 meter, Tashkent Tower, Tashkent, Uzbekistan |
372 meter, Liberation Tower, Kuwait City, Kuwait |
371 meter, Alma - Ata Tower, Almaty, Kazakhstan |
368 meter, Riga TV Tower, Riga, Latvia |
368 meter, Fernsehtum Tower, Berlin, Germany |
165.5 meter, Menara Alor Star, Kedah, Malaysia |
Ternyata KL Tower menduduki Nomor 7 dari 16 Tower yang tinggi di seluruh dunia.
Kesan Menaiki KL Tower
Memang KL Tower adalah pemanfaatan aset negara untuk kepentingan wisata dan ditaat dengan cukup baik.Menjadi sara edukasi, Kuliner (Saya belum coba karena tutup) dan wisata, merupakan salah satu ide kreatif yang patut dan mungkin sudah dicoba di beberapa aset negara di Indonsia.
Jadi tidak hanya Petronas Tower, ternyata Malaysia juga punya KL Tower yang patut dikunjungi.
Berikutnya saya akan melanjutkan perjalanan ke Taman Eko Rimba KL yang asri dan menjadi Ruang Terbuka Hijau di Kuala Lumpur.
Semoga teman teman ada yang tertarik dan berkunjung ke KL Tower.
Baca juga :
Kami lanjut dulu ke Indonesia, karena takut ketinggalan pesawat...
Pesawat yang mengantar kami pulang ke Indonesia |
Dokumentasi Berkunjung ke KL Tower
Berikut Dokumentasi yang diambil selama berkunjung ke KL Tower adan juga toko souvener jika anda ingin membeli oleh oleh.
The Adventure of travelling always gives me energy
Aku belum pernah ke Malaysia mas, bahkan keluar pulau Jawa juga belum pernah.😄
ReplyDeleteMahal juga ya harga tiket KL tower 320 ribu, tiket masuk Monas yang 15 ribu saja aku ogah apalagi KL tower, ogah nya antriannya panjang, sudah sejam belum dapat juga.😂
Mungkin solusinya agar tidak antri panjang harga tiket Monas disamakan dengan KL tower kali ya.🤣
Ada pohon Belitong juga ya di dekat menara Kuala lumpur, tapi di Indonesia juga banyak sih pohon yang usianya 100 tahun.😃
Siap mas Agus, memang perlu juga kadang kadang jalan jalan untuk mengetahui budaya dan adat istiadat di negara lain. Untuk KL Tower dan Monas, memang sama sama tower. Kalau KL Tower lebih berfungsi sebagai Menara Telekomunikasi, kalau Monas lebih bernilai sejarah dibuat dari emas pula. Bersyukur juga tiket di Monas lebih murah, karena pemerintah lebih sayang sama rakyatnya. Tips untuk ke Naik ke Monas, pilihlah waktu jangan hari libur Mas Agus, baiknya dihari kerja dan disempatkan cuti, digaransi 80% bisa naik dan melihat Jakarta dari Monas.
DeletePohon Jelutung maksudnya, bukan Belitung yang di Kl Tower bedanya berada di lingkaran KL Tower, dan sengaja dipindahkan sebagai teman KL Tower dan dilestarikan dan menjadi Icon juga.
Yang kayak gini terkadang di kita kurang menjual. Di kebun raya Bogor juga ada, di dekat Istana Bogor ada 3 Pohon Jelutung yang luar biasa besar. Ini pun jarang sekali yang memperhatikan. Mungkin lebih suka ke Mall kali ya...he..he..he....Salam sehat Mas Agus.
Wahhhh keren banget pemandangannya dilihat dari tempat yang tinggi seperti menara tower yang ada di malaysia ini, apalagi tingginya sampai dengan 421 meter-an.. Melihat kebawah jadi gemeteran banget kalo saya tuhh hhu
ReplyDeleteSiap Om Andrie, setinggi itu aja ternyata masih no 7 dari menara yang ada di dunia. Untuk menara ini sekelilingnya dilengkapi pengaman yang membuat kita terasa nyaman dan amanjadi yang awalnya gemetar akhirnya bisa menikmati keindahan kota Kuala Lumpur. Salam sehat Om
Deletewow .... Saya rugi tidak sempat naik menara kembar. Karena kami sampai di sana terlalu pagi. Kata abang driver sekaligus gude, ke Batu Caves dan Genting Highland dulu, pulangnya mampir. Eh ternyata baliknya kesorean, ada yang sudah capek minta istirahat. Mantap, Pak Eko. Terima kasih telah berbagi.
ReplyDeleteUntuk Menara KL atau KL Tower berbeda dengan Menara Kembar Petronas Bu, yang ini lebih mirip Monas tetapi lebih tinggi. Menara komunikasi yang dijadikan wisata. Wah, tahu gitu bareng bareng ke Batu caves dan Genting highland Bu, sekalian cobain kuliner Malaysia di Pasar Tradisional. Salam Sehat Bu.
Deletefoto fotonya dan ceritanya serasa berada di sana... menarik.
ReplyDeleteThank you for sharing
Siap Pak Tanza, terima kasih. Sekedar bercerita dan bertukar pengalaman. Salam Sehat Pak.
Delete