Berfoto di Curug Parigi Bekasi, Destinasi Wisata Kota Bekasi
CURUG PARIGI - BEKASI
Destinasi Wisata Kota Bekasi
Daftar Isi
Informasi Curug Parigi
Terkadang, tempat yang indah berada tersembunyi dan tidak disadari keberadaannya. Seperti Curug Parigi yang ada di Bekasi ini, tepatnya di Bantar Gebang Pangkalan 5. Lokasinya yang cukup terpencil membuatnya jarang diketahui, bahkan warga Bekasi sendiri.
.
Padahal, curug atau air terjun Parigi ini memiliki pesona yang tidak dapat diremehkan. Beberapa wisatawan yang pernah mengunjungi pun mengatakan bahwa tempatnya seperti Niagara. Dengan bentuk air terjun memanjang dengan bagian atasnya berupa batuan yang datar.
Keindahan Curug Parigi yang merupakan bagian dari Kali Bekasi |
Gowes pagi....
Curug parigi
Salah satu tujuan wisata yang sudah mulai dikelola seperti Wisata Air Situ Gede di lingkungan Bekasi
Air sungai Kali Bekasi yang mengalir dari arah Cikeas salah satunya melewati Kemang Pratama juga memiliki spot air jeram alias curug.
Bentuk curug seperti air terjun yang memanjang melalui bebatuan yang tersusun rapi.
Keindahan Curug Parigi di saat air mengalir normal |
Tahun 2015, untuk menuju ke Curug ini bisa langsung dari gang yang tepatnya di Pangkalan 5, Kampung Parigi, Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi.
Saat saya nggowes ke Curug Parigi Bekasi |
Saat itu untuk turun ke Curug melalui tebing dan berpegangan pada tanaman bambu yang ada di pinggir sungai. Saat itu ada kampung yang terisolasi di dekat Curug dan saya perhatikan ada plang di depan gang yang menunjukkan arah baru menuju Curug Parigi.
Berwisata ke Curug Parigi bersama teman teman Gubraxx dan RW 12 Kemang Pratama |
Saat 26 Juli 2020, Curug Parigi sudah mulai dikelola dan dikenakan retribusi Rp. 2.000. Jalur masuk sudah diperbaiki dan yang tidak ketinggalan untuk teman teman +62 adalah spot untuk berfoto.
Kreatifitas warga perlu diacungi jempol dan semoga dengan keaktifan warga ini juga menjadi pengawas jika masih ada perusahaan yang membuang limbah industri ke aliran sungai Kali Bekasi.
Keindahan Curug Parigi, menjadi destinasi wisata di Kota Bekasi |
Dan saat 6 November 2021, saya ke Curug Parigi lagi untuk berfoto, meskipun kondisinya malamnya banjir. Jadi menuju ke area curug penuh perjuangan karena jalanan tertutup lumput.
Semoga dengan terjaganya Kali Bekasi, destinasi wisata di aliran Kali Bekasi semakin banyak dan program baik naturalisasi maupun normalisasi akan mengurangi peran Kali Bekasi sebagai penyumbang Banjir di wilayah Kota Bekasi.
Lokasi Curug Parigi
Sekilas Info tentang lokasi Curug Parigi.Rute Perjalanan
Curug Parigi bisa ditempuh dengan sepeda dan sepeda motor, untuk mobil sepertinya tidak bisa karena lokasinya agak masuk ke dalam dan dibatas dinding tembok.
Kalaupun bisa ya mobil kecil seperti pick up Suzuki Carry.
Sebaiknya untuk menuju Curug Parigi, anda bersepeda atau naik sepeda motor. Dijamin sampai lokasi dengan nyaman dan aman.
Tiket Curug Parigi
Tidak ada tiket khusus ke Curug Parigi, hanya pengganti parkir dan pemeliharaan Rp. 2.000 saja.Tentang Curug Parigi
Tampilan Visual dari Curug parigi, mirip Niaraga Mini, biar makin keren dan wah gitu ha..ha..ha...Tampilan Curug parigi selintas seperti Air Terjun Niagara |
Berkeliling Curug Parigi
Menikmati sungai Kali Cikeas dan sungai Bekasi yang membentuk jeram di Curug Parigi sudah menjadi kesan tersendiri.Berpose bersama teman teman di Sungai Kali Bekasi yang melintas Curug Parigi |
Keindahan Curug parigi, Destinasi Wisata Kota Bekasi |
Foto Curug Parigi
Dari beberapa kali berkunjung, selalu menghasilkan foto ayng berbeda dan senantiasa menampilkan keindahan yang berbeda.Fasilitas Curug Parigi
Fasilitas di Curupg Parigi ada spot spot untuk berfoto dan beberapa warung menjajakan makanan khas bekasi seperti Ketan sambel kacang, Favorit saya, Arem arem, gorengan serta makanan cepat saji seperti Mie instant dan lain lain.Tersedia fasiitas Parkir sepeda dan sepeda motor.
Di pintu masuk juga ada fasilitas toilet umum untuk teman teman yang kebelet.
Berfoto di Curug
Suasana Pengunjung Curug Parigi
Suasana di hari libur, di Curug Parigi cukup ramai apalagi jika bergabung dengan komunitas fotografi yang suka hunting foto di Curug Parigi, untuk mengabadikan jeram curug parigi ataupun lalat RObber Fly.
Curug Parigi merupakan salah satu spot hunting yang terkenal untuk para fotografer macro, Macro Photography yang berburu lalat perampok alias Robber Fly.
Kesan Berkunjung ke Curug Parigi
Air Terjun Niagara ala ala Bekasi yaitu Curug Parigi yang merupakan tempat wisata di wilayah Bekasi Jawa Barat. Curug ini begitu unik dan sering disamakan dengan Niagara Falls yang berada diluar negeri, selain itu tak kalah epicnya jika cuaca bagus kalian bisa menikmati view sunrise yang memukau lho. Hayo ada yang belum pernah kesini kan, kuy agendakan weekend kalian kesini, jangan lupa tetap patuhi protokol kesehatan ya gaes. Happy weekend.
Dokumentasi Curug Parigi
Lokasi pemotretan di aera Curug Parigi
Bersama para pencari ikan di Curug parigi |
Disaat banjir, perjuangan menuju ke Air Terjun Curug parigi |
Menikamti menu makanan di Curug Parigi, Bekasi |
Ini mungkin satu2nya curung di Bekasi ya pak, aku udah sering baca2 tentang curug ini tp emang blm sempat ke sana karna cukup jauh dari rumahku di Bekasi Utara hahahha.
ReplyDeleteIya Mbak, untuk Curug di bekasi sepertinya Curug Parigi yang terkenal, kalau untuk Wahana wisatya air ada di beberapa tempat seperti Situ Rawa gede- dekat kemang pratama, Situ Cibeureum grand wisata, Sodong dan beberapa tempat yang pernah saya singgahi. Mbak Meta tinggal di Bekasi Utara ya, kalau saya di Pekayon. Salam tetangga bekasi, Kota di ujung planet
Delete