Diorama Pengolahan Bahan Baku Rokok di Museum Kretek

Diorama Pengolahan Bahan Baku Rokok



Informasi 

Saat berkunjung ke Museum Kretek Kudus, ada salah satu spot pameran yang menampilkan diorama bagaimana petani mempersiapkan tiga bahan baku pembuatan rokok, yaitu 
  • Proses pengolahan bahan baku klobot
  • Proses pengolahan bahan baku cengkeh
  • Proses pengolahan bahan baku tembakau

Diorama saya abadikan sesuai proses yang disajikan dengan baik dengan pemeran patung patung miniatur yang menunjukkan kegiatan para petani dalam mempersiapkan proses bahan baku.

Salah satu diorama yang memperlihatkan kesibukan rakyat dalam proses pengolahan cengkeh sebagai salah satu bahan penyusun utama rokok kretek. Ada
pula diorama pengolahan daun tembakau, dan diorama proses pengolahan bahan pembungkus rokok klobot. Dahulu daun tembakau cukup diiris dengan pisau atau
alat pemotong sederhana dan lalu dijemur hingga kering. Untuk mendapat kualitas tembakau yang baik biasanya tembakau disimpan selama sekitar 3 tahun sebelum digunakan. Sedangkan cengkeh disimpan selama setahun sebelum dirajang dan dikeringkan.

 
Patung pelinting Rokok di halaman Museum Kretek Kudus

Lokasi   

Lokasi diorama berada di Museum Kretek Kudus, Jawa Tengah
Patung Museum Kretek Kudus

Sejarah  

Terletak di Kudus-Jawa Tengah, Museum Kretek didirikan bertujuan untuk menunjukan bahwa kretek berkembang sangat pesat di Tanah Jawa khususnya di kota Kudus. Museum ini memperkenalkan sejarah kretek hingga proses produksi rokok kretek, mulai dari pembuatan secara manual sampai menggunakan teknologi modern. Museum Kretek merupakan satu-satunya museum rokok di Indonesia.
Proses penjemuran Cengkeh
Tersimpan di dalamnya 1.195 koleksi mengenai sejarah kretek di wilayah ini, antara lain dokumentasi kiprah Nitisemito yang mendirikan Pabrik Rokok Bal Tiga, terdapat pula bahan dan peralatan tradisional rokok kretek, foto-foto para pendiri pabrik kretek dan hasil produksinya, benda-benda promosi rokok di masa lalu hingga sekarang, termasuk diorama proses pembuatan rokok kretek. Selain menyimpan aneka koleksi tersebut, Museum ini juga memiliki aneka gerai rekreasi bagi berbagai kalangan. Museum ini dikelola oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata di bawah naungan Pemerintah Kabupaten Kudus.
Proses penjemuran cengkeh untuk bahan baku rokok
Museum ini didirikan atas prakarsa dan diresmikan oleh Soepardjo Roestam, Gubernur Jawa Tengah, pada 3 Oktober 1986. Gagasan ini bermula sewaktu Beliau berkunjung ke Kudus dan menyaksikan potensi kontribusi usaha rokok kretek dalam menggerakkan perekonomian daerah. Museum Kretek didirikan di atas lahan seluas 2,5 ha, dengan pembiayaan dari Persatuan Pengusaha Rokok Kudus (PPRK).

Suasana

Berikut informasi mengenai Diorama yang menceritakan proses pengolahan bahan baku rokok yang terdiri dari Klobot, Tembakau dan Cenkeh

Proses Pengolahan Bahan Baku Klobot
Klobot untuk bahan baku rokok

Penjemuran dan pengepakan klobot sebagai bahan baku rokok

Suasana proses persiapan bahan baku rokok

Proses Pengolahan Bahan Baku Tembakau
Tembakau sebagai bahan baku rokok
Diorama hamparan kebun cengkeh, kebun tembakau dan para petani yang mempersiapkan proses bahan baku rokok

Diorama kegiatan para petani bahan baku rokok

Proses Pengolahan Bahan Baku Cengkeh  
Cengkeh sebagai bahan baku rokok


Proses penjemuran cengkeh bahan baku rokok



Dokumentasi

Berikut dokumentasi dari diorama dengan tampilan Visual





Informasi Pemotretan 

Pemotretan 
Lokasi pemotretan di Museum Kretek Kudus
Detail :
Camera maker : Nikon Corporation
Camera model : Nikon D750
F Stop : f/4
Exposure time : 1/1000 sec.
ISO Speed : ISO 2500
Focal lengh : 120 mm
Lens : 
Nikon AF-S 24 - 120 mm F/2.8G IF-GED VR NIKKOR

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Diorama Pengolahan Bahan Baku Rokok di Museum Kretek"

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungan teman teman, semoga artikel bermanfaat dan silahkan tinggalkan pesan, kesan ataupun komentar.

Popular Posts